P2KMP(Pendidikan dan Pelatihan Kegiatan Mandiri Pelajar) merupakan kegiatan out door bagi calon pengurus OSIS dan ROHIS SMP Islam Hidayatullah yang bertujuan untuk membekali pengurus OSIS dan pengurus ROHIS dengan ilmu-ilmu tentang keorganisasian dan manajemennya.
Dengan demikian pada akhirnya diharapkan para siswa tersebut memiliki kompetensi serta pengalaman dalam memanajemen sebuah organisasi.
Kegiatan yang mengambil tema “Open Your Eyes and Mind, Let’s Walk Together To Be The Gold Students Association” ini dilaksanakan 6- 7 Oktober 2023 bertempat di Specta Merbabu kecamatan Getasan kabupaten Semarang.
P2KMP yang berada di bawah koordinasi Bapak Faiq Setiawan, S.Pd Dan Ibu Delita Wiwid suryandari, S.Pd selaku pembina OSIS SMP Islam Hidayatullah ini diikuti oleh pengurus OSIS dan ROHIS periode tahun ajaran 2023-2024.
kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan menjalin kebersamaan antara anggota satu dengan yang, kemudian memudahkan komunikasi agar organisasi tetap terjalin dengan baik dan juga membuat anggota organisasi ROHIS serta OSIS menjadi organisasi yang baik sehingga dapat menjadi contoh yang baik bagi siswa-siswi SMP Islam Hidayatullah Semarang.
kegiatan ini diakhiri dengan penutupan pada hari Sabtu dan dilanjutkan dengan kepulangan siswa dan siswi ke sekolah. Mereka mendapatkan pengalaman yang sangat berkesan dan tak terlupakan.
[…] Baca Juga Artikel Sejenisnya : P2KMP (Pendidikan dan Pelatihan Kegiatan Mandiri Pelajar) SMP Islam Hidayatullah Semarang […]